Sunday, December 8, 2013

Install Blackberry Messenger (BBM) Di PC / Laptop


Setelah diluncurkannya aplikasi messenger besutan RIM Motion yaitu Blackberry Messenger untuk Android dan iOS beberapa waktu yang lalu membuat aplikasi ini menjadi sangat didambakan para jejaring sosial, mengingat aplikasi messenger ini merupakan yang paling terlaris dan paling banyak penggunanya yang terhubung hanya melalui perangkat Blackberry saja. Saat ini semua pengguna Android dan iOS telah bisa menikmati aplikasi tersebut dengan Gratis. tapi tidak semua OS Android compatible untuk dipasangkan dengan BBM, syaratnya minimal smartphone yang menggunakan Android 4.0 Icecream Sandwich. Nah, bagaimana kalau Smartphone sobat tidak memenuhi persyaratan yg ditentukan? tidak perlu bersedih hati, karena sobat bisa mencicipi BBM tersebut melalui komputer maupun laptop dengan memanfaatkan software virtual. silahkan disimak aja :)



Sediakan bahan-bahan yang diperlukan:

1. Virtualbox v.4.3-x86/amd64 | Download

2.OS Android 4.1 JellyBean | Download

3.ID Blackberry | Register here

Langkah - Langkah



Pertama silahkan daftarkan dulu ID blackberry untuk memudahkan proses instalasi aplikasi BBMannya :)




Kemudian install Androidnya di virtualbox

Pertama install dulu virtualboxnyaScreenshot-Oracle VM VirtualBox Manager

Setelah itu double klik aja file  android ova yg sudah di download tadi. lalu klik Import

Screenshot

Lalu klik Start untuk menjalankan OS Androidnya. Tunggu hingga proses booting selesai…

Screenshot-1

Jika halaman welcome sudah muncul, pilih bahasa dan klik Start

Screenshot-androVM_vbox86tp_4.1.1_r6.1-20130222-gapps-houdini-flash_1 [Running] - Oracle VM VirtualBox

Kemudian pada bagian ini diharuskan memasukkan akun gmail, jika sobat sudah punya akun gmail, klik aja Yes

Screenshot-2

Masukkan akun dan password gmail sobat, lalu klik Next (panah kanan)

Screenshot-3

Dibagian ini klik aja Not Now

Screenshot-4

Selanjutnya tinggal klik Next aja ( panah kanan ) hingga proses selesai. Lalu Klik Finish

Screenshot-7


Nah, muncul Dekstopnya dan akhirnya sudah selesai juga,Screenshot-8

Setelah itu Download BBM.apk melalui Android yang sudah diinstal tadi. kalo udah selesai donlot, tinggal di install aja BBMnya. jangan lupa ubah Settingan agar Androidnya bisa diinstall aplikasi dari luar Playstore. caranya klik Setting > Security > ceklis Unknown Source.


Terima Kasih sudah membaca artikelnya ^_^

Berlangganan artikel via email :

Delivered by Google Newws

Share On:

Related Post:

Belum ada komentar untuk "Install Blackberry Messenger (BBM) Di PC / Laptop"

Post a Comment

Jika Ingin Memberikan Komentar Harap Memakai Bahasa yang SOPAN Jika Memakai Bahasa yang Tidak SOPAN Komentar Akan dihapus Karena Komentar Blog Google Newws Tidak Memakai Moderasi Komentar & Terbuka Untuk Siapapun

Terima Kasih

 
 
All Right Reserved - Google Newws | Share It
Design by Google Newws | Like Our Fanspage Google Newws