Saturday, December 28, 2013

Penyebab Kegagalan Dalam SEO Blog

Penyebab kegagalan dalam SEO blog

GoogleNewws.blogspot.com - Penyebab kegagalan dalam SEO blog salah satunya adalah karena mereka putus ditengah jalan, apa penyebabnya? mereka kurang nyaman dengan blognya seperti template yang kurang menarik, terlalu berat, dan sebagainya.

Alasan yang membuat putus ditengah jalan yang lain adalah kekurangan ide untuk membuat artikel, maksudnya, mereka belum memilih tema blog yang paling dikuasai.

Apa akibat dari kekurangan ide? mereka bisa mencopy paste artikel blog lain dan akibatnya tidak baik bagi blog tersebut dan blog anda sendiri... Jadi, langsung saja ke topik pembahasan mengenai penyebab kegagalan dalam SEO ini.

Penyebab Kegagalan Dalam SEO Blog

Over optimization

Over optimize merupakan salah satu penyebab kegagalan SEOOver optimization adalah optimasi yang terlalu berlebihan. Jadi, yang dimaksud over optimize itu adalah terlalu banyak meletakkan kata kunci yang diincar, terlalu banyak melakukan emphasize, terlalu banyak mengulang kata kunci yang diincar di title tag, terlalu banyak mengulang kata kunci yang diincar di heading tag.

Sebaiknya anda harus mengoptimasi situs anda tanpa over optimize, yaitu hanya membuat artikel yang bagus, melakukan optimasi yang normal, baik, dan benar, dan pastinya bisa dibaca manusia dengan baik.

Untuk mengenal lebih lengkap tentang Over Optimization, anda bisa baca: OVER OPTIMIZATION PADA BLOG 

Keyword stuffing

Ini hampir sama dengan over optimize. Jika anda terlalu banyak memasukkan kata kunci yang anda incar dalam artikel anda, maka google akan mengasumsikan bahwa halaman anda adalah halaman spam. Halaman spam itu adalah halaman yang dibuat hanya untuk peringkat tinggi di google. Oleh karena itu google tidak suka dengan halaman yang seperti itu dan akan menendang halaman anda dari halaman indeksnya. Oleh karena itu anda harus hati-hati.

Duplicate content (dalam satu blog)

Duplicate Content juga penyebab kegagalan SEOGoogle juga tidak suka jika anda memiliki duplicate content. Yang dimaskud duplicate content itu adalah konten yang mengatakan hal yang sama dalam satu situs, maksudnya ada 2 halaman yang berbeda tetapi mengatakan hal yang sama dalam satu situs.

Biasanya orang yang membuat duplicae content itu adalah untuk menguasai mesin pencari. Misal untuk kata kunci gorila maka anda membuat halaman yang isinya gorila-gorila-gorila dan membuat halaman lain yang isinya sama yaitu gorila-gorila-gorila dengan niatan untuk menguasai hasil pencarian di SEARCH ENGINE dengan situs anda semuanya. Itu google tidak suka dan akan menendang situs seperti itu. Jadi usahakan jangan sampai ada duplicate content dalam blog anda.

Tidak konsisten

Anda sudah membuat jadwal kapan anda harus membuat postingan, memberi komentar, membangun backlink, submit ke RSS ataupun hal-hal lainnya. Namun anda bertahan hanya beberapa hari saja, setelah seminggu anda mulai merasa bosan dan sudah tidak mengikuti jadwal lagi. Jika anda ingin sukses, konsistensi adalah salah satu kuncinya.

Salah dalam memilih keyword (kata kunci) artikel blog 

Dalam memilih sebuah keyword, kita itu harus berhati-hati. Kenapa demikian? karena jika kita memilih keyword yang salah atau memilih keyword yang memiliki persaingan besar tapi traffic kecil itu bisa menurunkan semangat kita.

Kenapa demikian? karena kita mengoptimasi sebuah halaman itu agar bisa berada di posisi yang bagus, tetapi jika berada di posisi yang tidak diinginkan maka itu akan menyebkan semangat kita turun dan membuat kita bosan.

Agar tidak bosan, carilah keyword yang sedikit persaingan dan traffic besar. Kenapa harus memilih ini? karena kita akan lebih mudah menempati posisi yang begus... Dan ini bisa meningkatkan kita dalam menjalani dunia blogging. Mengenai cara memilih keyword, bisa anda baca cara riset keyword dengan Google Keyword Tool

Adanya Banyak Broken link

Semua link itu harus mengarah ke tempat yang betul dan jangan sampai ada link yang mengarah pada halaman yang page not found. Page not found itu adalah halaman yang tidak ada halamannya. Jadi, broken link itu adalah link yang mati atau tidak valid.

Untuk mengenal lebih lengkap mengenai BROKEN LINK, bisa anda baca: Pengertian Broken Link 

Halaman jarang di Crawl

Halaman tidak dapat di crawl
Halaman jarang di crawl itu juga google tidak suka. Jadi yang dimaksud google meng-crawl itu adalah google itu secara berkala meng-crawl situs anda, mereka mengambil data dari situs anda, kemudian data tersebut diolah agar mereka bisa menentukan halaman anda seharusnya bertengger dimana dan untuk kata kunci apa.

Jika halaman anda jarang di crawl karena banyak alasan, maka google tidak akan suka dengan halaman tersebut dan hasilnya adalah halaman tersebut tidak akan berada di posisi yang bagus di SEARCH ENGINE.

Bagaimana agar frekuensi crawl halaman meningkat? berikut beberapa cara menaikkan frekuensi crawl halaman...

Buat artikel baru 
Search Engine seperti google, yahoo, dan bing itu lebih suka meng-crawl halaman baru, jadi usahakan membuat artikel terbaru agar SEARCH ENGINE terpancing mengunjungi situs kita. Bagaimana jika tidak sempat membuat artikel baru? kita bisa memanfaatkan alternatif lain yaitu meng-edit atau meng-update artikel lama. Cara ini membuat artikel kita nampak fresh dimata SEARCH ENGINE, (google, yahoo, bing, dan sebagainya.

Mempercepat loading blog
Kecepatan loading blog juga mempengaruhi frekuensi crawl blog. Jika blog dikunjungi spider SEARCH ENGINE dan mendapat respon dari blog anda yang kurang bagus seperti loading blog yang berat atau lambat, maka dapat membuat blog kita ditinggalkan SPIDER BOT sebelum melakukan crawling pada blog anda. Kerugian lain dari blog yang lambat adalah bisa mengakibatkan pengunjung yang akan datang ke blog anda bisa langsung pergi meninggalkan blog anda.

Semoga artikel ini bermanfaat untuk anda dan terima kasih sudah mau berkunjung.. 

Berlangganan artikel via email :

Delivered by Google Newws

Share On:

Related Post:

Belum ada komentar untuk "Penyebab Kegagalan Dalam SEO Blog"

Post a Comment

Jika Ingin Memberikan Komentar Harap Memakai Bahasa yang SOPAN Jika Memakai Bahasa yang Tidak SOPAN Komentar Akan dihapus Karena Komentar Blog Google Newws Tidak Memakai Moderasi Komentar & Terbuka Untuk Siapapun

Terima Kasih

 
 
All Right Reserved - Google Newws | Share It
Design by Google Newws | Like Our Fanspage Google Newws